Cegah Penyebaran Virus Corona, Pemkab Lakukan Screening Pintu Masuk dan Keluar Bandara Nunukan

NUNUKAN, KLIKDATA.co – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan telah membentuk tim inti dari tenaga medis yang sudah paham tentang penanganan masalah covid-19 untuk bertugas di Nunukan.

Selain itu ada juga tim pendukung yang terdiri dari aparat vertikal termasuk dari OPD yang ada di Kabupaten Nunukan, TNI-Polri, Imigrasi, Bea Cukai dan dari Pemkab Nunukan dan instansi lainnya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Nunukan, Serfianus S.IP mengatakan, dalam penanganan penyebaran Covid-19 di Nunukan, akan dilakukan pengawasan di pintu keluar dan masuk yang dengan melakukan screening setiap orang. Baik dari Malaysia maupun Indonesia.

“Sedangkan orang yang melakukan dinas luar atau berkunjung dan kembali ke Nunukan itu akan kita pantau yang nanti masuk kategori orang dalam pemantauan (ODP),” Kata Serfianus, Jumat (20/3/2020).

Lanjutnya, orang yang masuk dalam ODP ini adalah orang yang berpergian di daerah atau negara yang tertular Covid-19. Sehingga ditetapkan menjadi ODP. “Sebagai daerah perbatasan memang kita dilematis, apa lagi kita sebagai pelabuhan internasional maupun nasional,” jelasnya.

Comment