Deng Ical Dukung Penundaan Pilkada

MAKASSAR, KLIKDATA.co— Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) dan DPR RI sepakat menunda pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020.

Pilkada serentak yang sedianya digelar pada September 2020 ini ditunda karena pandemi virus corona yang mewabah di dalam negeri.

Menanggapi itu, Bakal Calon Walikota Makassar, Syamsu Rizal mendukung keputusan tersebut.

Menurutnya, di tengah mewabahnya virus corona saat ini, kesehatan, keselamatan dan kemanusiaan jauh lebih penting di atas segala-galanya.

“Dari awal saya sudah mendukung, 14 Maret lalu saya sudah bilang tidak mau bahas politik. Jadi jika pilkada ditunda, Alhamdulillah, kita fokus kemanusiaan dulu,” ujarnya.

Dengan ditundanya pilkada, maka semua pihak dapat fokus menangani wabah ini.

“Yang terpenting saat ini keselamatan masyarakat, mereka juga harus paham pentingnya untuk sementara waktu tetap berada di rumah,” ungkapnya.

Ketua PMI Makassar ini mengatakan, saat ini ia bersama ratusan relawan tengah fokus melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh kecamatan di Kota Makassar secara bertahap.

“Kita fokus penyemprotan dan turun beri edukasi masyarakat terkait social distancing, pentingnya tinggal di rumah dan pola hidup sehat,” ungkap Ketua PMI Makassar dua periode ini. (***)

Comment